Video CCTV Truk Ngeblong Tabrak Pemotor Di Traffic Light Medan


Kecelakaan naas kembali terjadi di jalan gagak hitam ring road persimpangan jalan amal, Medan, Minggu, (28/5/2017). Kali ini, truk bermuatan alat berat menabrak puluhan pengendara sepeda motor yang sedang berhenti di lampu merah jalan Amal.

Dari rekaman video CCTV dinas Perhubungan, tampak jelas truk besar yang membawa alat berat tersebut menambarak puluhan sepeda motor yang sedang berhenti di depannya. Bahkan ada satu sepeda motor terseret hingga ratusan meter.

Kasatlantas Polrestabes Medan, AKBP Indra Warman, membenarkan kejadian ini ketika dihubungi awak media, Minggu (28/5/2017).

Menurutnya, kecelakaan naas itu terjadi sekitar pukul 06.00 wib, yang mengakibatkan 3 orang meninggal ditempat dan 4 orang lainnya meninggal.

Adapun tiga orang yang meninggal dunia yaitu, Indra Subahan Purba (44), Arisa Salwa (13) dan Anas Majid (8). Sementara itu korban yang di rawat di rumah sakit Bina Kasih adalah M Safikri (14) warga Jalan Marelan Perumahan Gua Persada Dua, Aldon Sinambela (47). Sementara korban yang di rawat di rumah sakit Sari Mutiara, Ida Parwita Sari (41) dan Afia Zahro Purba (11).

Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kecelakaan tersebut, namun diduga kuat truk yang datang dari arah belakang sepeda motor tersebut, mengalami putus rem, sehingga supir tidak dapat mengendali truks tersebut sepenuhnya.

Berikut video lengkapnya:

Postingan populer dari blog ini

WOW! Driver Gojek Ini Pakai Motor Trail Untuk Layanan Antar Makanan, Ini Alasannya

Jetbus SDD 2+ Open Top, Bus Tingkat Adiputro Yang Cocok Digunakan Untuk City Tour Ini Bakal Hebohkan GIIAS 2017

WOW! Bus Tingkat Wisata Berkonsep Unik Siap Manjakan Wisatawan